BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam usaha budidaya harus diketahui
faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman secara ekologi, baik faktor
biotik dan abiotik di lingkungan tumbuh tanaman tersebut. Faktor biotik adalah
faktor hidup yang meliputi semua makhluk hidup di bumi, baik tumbuhan maupun
hewan. Faktor abiotik, yaitu terdiri dari benda-benda mati seperti air, tanah,
udara, cahaya, matahari dan sebagainya. Dalam ekosistem, tumbuhan berperan
sebagai produsen, hewan berperan sebagai konsumen, dan mikroorganisme berperan
sebagai dekomposer. Tanaman dalam kondisi alamiah maupun dibudidayakan dengan
pertanian seringkali mengalami stres akibat kondisi lingkungan (environmental
stresses). Stres biasanya didefinisikan sebagai faktor luar yang tidak
menguntungkan yang berpengaruh terhadap tanaman.
Pertumbuhan tanaman dapat dipengaruhi dalam berbagai cara oleh lingkungan.
Kondisi lingkungan yang sesuai selama pertumbuhan akan merangsang tanaman untuk
berbunga dan menghasilkan benih. Kebanyakan speises tidak akan memasuki masa
reproduktif jika pertumbuhan vegetatifnya belum selesai dan belum mencapai
tahapan yang matang untuk berbunga. Pertumbuhan suatu tanaman yang diproduksi
akan selalu dipengaruhi oleh faktor dalam maupun faktor luar dari tanaman itu
sendiri.